OUT-TAKE – Bermain puzzle merupakan salah satu kegiatan seru yang di gemari anak-anak. Meskipun terlihat simpel, namun game puzzle ternyata tidak membosankan untuk dilakukan. Selain menghibur, game ini memberikan manfaat bagi tumbuh kembang anak. Permainan menyusun puzzle sudah ada sejak dulu bahkan sebelum game-game online semakin berkembang. Sampai saat ini, game menyusun puzzle menjadi salah satu game yang tetap eksis baik dalam versi fisik maupun game online.
Masa tumbuh kembang anak memang harus di maksimalkan agar memberikan mereka potensi yang besar untuk menjadi manusia yang cerdas dan tangkas. Selain memperhatikan gizi anak, diperlukan pendukung lain untuk mengoptimalkan tumbuh kembang mereka. Salah satunya dengan memilih jenis permainan untuk mereka mainkan dalam kesehariannya. Game puzzle merupakan salah satu jenis permainan yang memberikan berbagai dampak positif bagi anak-anak.
memilih jenis permainan bagi anak sangat penting karena saat ini ada begitu banyak jenis permainan yang sama sekali tidak mendatangkan kebaikan dan justru malah membuat anak hanya kecanduan dan mengalami masalah tumbuh kembang. Game puzzle sendiri memebrikan stimulus yang baik bagi perkembangan anak dengan cara yang menyenangkan.
6 Rekomendasi Game Puzzle Seru Untuk Anak
Game puzzle saat ini bisa di mainkan secara online dan offline. Anda bisa menggunakan keduanya untuk membantu menstimulasi perkembangan anak secara lebih optimal. Untuk mendapatkan puzzle, Anda bisa membelinya di toko mainan anak. Sedangkan untuk game puzzle online sebaiknya Anda lebih selektif dan memilih yang memang di rekomendasikan untuk anak. Berikut beberapa rekomendasi permainan puzzle online yang seru untuk anak:
A Little To The Left
Game puzzle online satu ini menggunakan konsep benda-benda yang ada di rumah. Anak Anda akan diharuskan untuk menyelesaikan puzzle sampai tersusun rapi. Permainan ini seru dan cukup menantang terlebih ada si kucing putih pengganggu yang jika tidak diperhatikan maka ia akan merusak potongan puzzle yang telah di susun. Pastikan anak Anda tahu bagaimana menyusun game sambil memeprhatikan si kucing agar tetap berperilaku baik dan tidak mengganggu.
Human Fall Flat
Permainan puzzle online ini merupakan salah satu game puzzle yang sudah populer dengan konsep permainan yang unik. Pemain akan ditantang untuk menyelesaikan puzzle menggunakan karakter yang cukup sulit untuk dikendalikan. Game ini akan lebih seru jika dimainkan bersama teman menggunakan mode multiplayer agar bisa bersama-sama menyelesaikan permainan puzzle yang menantang ini.
Snipperclips
Game puzzle ini jika dilihat memang sangat lucu dan menggemaskan, tidak heran jika banyak anak-anak yang menyukainya. Game ini bisa dimainkan secara solo maupun bersama tim. Ada dua karakter yang bisa dipilih pemain yaitu Snip dan Clip. Keduanya bekerja sama dalam menyelesaikan misi untuk menyusun puzzle dan tantangan lainnya. Game yang satu ini tidak hanya seru dari segi gambar puzzle yang banyak ragamnya saja melainkan juga hadirnya berbagai tantangan lain yang harus dilewati. Permainan ini jauh dari kata membosankan.
Unravel
Game satu ini mengusung konsep permainan puzzle dengan tema petualangan dimana pemain harus mengendalikan karakter yang berupa boneka kecil terbuat dari benang merah. Selama permainan, pemain akan membutuhkan benang merah tersebut untuk menyelesaikan berbagai misi sekaligus menyusun puzzle. Berbagai petualangan seru bisa dilakukan dengan berbagai lanskap yang menarik dan tidak membisankan untuk dilihat.
Yang menarik dari game puzzle ini ialah latar ceritanya yang disusun sedemikian rupa. Game ini berlatar cerita tentang bagaimana pemain ebrusaha untuk mengungkap sejarah dari keluarganya dengan melihat berbagai foto atau item yang ditemukan. Objek-objek tersebut yang menjadi objek puzzle yang harus pemain susun sampai terlihat jelas informasi didalamnya.
GNOG
Permainan puzzle unik lainnya hadir pada GNOG dimana ia menggunakan konsep robot. Anak Anda yang menyukai robot pastinya akan senang ketika bermain game online satu ini. Yang menjadi tempat bermain utama pada permainan ini ialah kepala robot. Setiap kepala terdiri dari berbagai keunikan yang seru untuk dijelajahi. Setiap kepala juga menyajikan berbagai rahasia menarik untuk diungkap pemain. Selain segi permainan yang unik dan seru, hal menarik lainnya dari puzzle ini ialah soundtrack-nya yang nyaman enak didengar.
Escape Simulator
Permainan game puzzle online ini mengusung konsep melarikan diri dimana pemain harus bisa melarikan diri dari ruangan. Game ini cocok untuk di mainkan anak-anak di atas 10 tahun dan akan lebih seru jika dilakukan bersama-sama dengan pemain lainnya agar bisa memecahkan masalah dengan cara menyusun puzzle dan menyelesaikan berbagai tantangan.
Baca Juga : Keunggulan Game Shooter Call of Duty Mobile
Dampak Positif Game Puzzle Terhadap Tumbuh Kembang Anak Anda
Bermain puzzle sebenarnya tidak hanya diperuntukkan untuk anak-anak saja. Siapapun bisa bermain puzzle sesuka hati. Selain seru, permainan ini memang bisa buat lupa waktu terlebih ketika sedang fokus-fokusnya. Namun memang anak-anak lah yang paling gemar bermain game puzzle meskipun emreka tidak haus berlari kesana kemari menghabiskan energi. Berikut beberapa informasi mengenai dampak positif yang dihasilkan dari bermain game puzzle:
Meningkatkan keterampilan motorik halus
Keterampilan motorik penting untuk perkembangan anak karena menyangkut kemampuan anak untuk bergerak dengan baik dan seimbang. Motorik halus tidak kalah pentingnya dan melalui game puzzle anak bisa melatih kemampuan itu dengan cara yang seru. Anak secara tidak sadar melatih otot-otot jari mereka ketika bermain puzzle baik itu game versi online maupun offline.
Meningkatkan kemampuan kognitif
Permainan puzzle bisa membantu meningkatkan kemampuan kognitif anak karena saat bermain anak harus menentukan potongan mana yang harus ditempatkan dimana. Saat kegiatan ini berlangsung, kognitif anak berlatih untuk mengenali gambar, warna, simbol, pola, dan lainnya. Anak juga dilatih untuk memecahkan masalah seiring permainan berlangsung.
Mempelajari konsep matematika
Belajar matematika tidak harus membuat anak stres. Ini bisa dilakukan dengan cara bermain game puzzle sekalipun bermain game puzzle online. Ini karena anak akan belajar mengenai pola dan bentuk yang merupakan unsur penting dalam pelajaran matematika. Anak-anak akan mempelajari hubungan antar pola dan bentuk dan ini merupakan proses pengenalan matematika yang baik untuk anak.
Melatih konsentrasi
Anda bisa melihat bagaimana ketika anak bermain puzzle mereka terlihat lebih tenang dan fokus. Mereka bisa duduk dengan manis selama beberapa waktu tanpa terlihat stres atau gelisah. Permainan puzzle memang se-menyenangkan itu terutama bagi anak-anak. Anak akan dilatih untuk lebih fokus dan berkonsentrasi ketika melakukan sesuatu.
Mengembangkan persepsi visual
Persepsi visual anak berkembang seiring mereka tumbuh, hal ini bisa lebih dioptimalkan lagi dengan membiarkan anak bermain game puzzle di sela-sela waktu bermainnya. Selama bermain puzzle, anak akan dilatih untuk melihat suatu objek dengan lebih detail dan cermat. Mereka melakukannya dengan lebih sistematis dari segi warna, pola, bentuk, dan lainnya.
Baca Juga Ulasan Lain : Mengenal Keindahan Indonesia Pantai Dengan Segala Manfaatnya