OUT-TAKE – Bermain game sport dikenal sangat menyenangkan dan juga seru. Terlebih bagi para penggemar olahraga, memainkan beberapa permainan bertema olahraga memang sangat relevan karena bisa mengobati keinginan anda khususnya apabila anda tidak bisa bermain olahraga karena satu dan lain hal.
Tidak heran apabila game olahraga saat ini menjadi genre permainan terbaik karena pemain bisa mengontrol sekaligus mengendalikan para player atau karakter dalam tim tersebut seperti mana aslinya. Ditambah lagi, jenis-jenis game olahraga juga sangat bervariatif sehingga memberikan lebih banyak pilihan bagi para pemain memilih game sport yang paling sesuai dengan yang disukai.
Selain itu, bermain game sport tidak mesti selalu memerlukan PC, PlayStation ataupun konsol game. Karena saat ini, ada beberapa game olahraga terbaik yang bisa dimainkan lewat android, bahkan bisa dinikmati secara offline sehingga tidak memerlukan kuota. Meski dimainkan secara offline via android, beberapa game olahraga tertentu tetap menyuguhkan banyak keseruan.
Menariknya, ada sejumlah game sport offline yang dimainkan di android yang sangat terkenal dan telah dimainkan para gamer sehingga mempunyai rating tertinggi. Hal itu mengindikasikan bahwa permainan olahraga terbaik mempunyai sederet keunggulan yang pastinya memberikan pengalaman yang luar biasa.
Daftar 5 Game Sport Offline Terbaik Android dengan Rating Tertinggi
Tak hanya menyuguhkan kualitas grafis yang sangat realistis, beberapa game sport olahraga offline android terbaik bahkan juga menawarkan keunggulan paling menarik pada sektor gameplay yang sangat kompetitif. Pemain juga dituntut menggunakan strategi terbaiknya supaya bisa memperoleh kemenangan dalam pertandingan olahraga tertentu.
Meskipun tidak sekompleks game-game olahraga versi PC ataupun PlayStation, tetapi beberapa permainan untuk versi android tetap terkesan realistis dengan memperoleh banyak improvement dan diadaptasi dari jenis-jenis olahraga sungguhan. Berikut ada 5 daftar game sport offline terbaik yang dimainkan di android dengan memiliki rating tertinggi:
Dream League Soccer 2024
Dream League Soccer adalah game sport olahraga terbaik yang dihadirkan untuk android di mana sudah rilis pertama kali di tahun 2019. Dalam setiap tahunnya, game DLS ini juga selalu menghadirkan versi terbaru, termasuk untuk yang baru dirilis adalah Dream League Soccer (DLS) 2024. Seperti halnya PES atau FIFA, DLS juga merupakan game yang diadaptasi dari olahraga sepak bola dengan berbagai tim yang lengkap dari sejumlah negara di Eropa.
Sebetulnya, memainkan game Dream League Soccer lebih seru jika dimainkan secara online. Karena pemain bisa mengikuti turnamen berjalan untuk menaikkan level dan memperbanyak diamond. Serta koin untuk membangun tim hingga membeli pemain terbaik. Tapi, game DLS juga menyediakan pilihan mode bermain offline yang sangat cocok bagi anda yang tidak ingin menghabiskan kuota.
Bedanya Dream League Soccer dengan beberapa permainan olahraga sepak bola lainnya yakni tidak bisa memainkan pertandingan dengan memilih tim sungguhan. Akan tetapi, pemain akan menjalankan sebuah tim dengan nama default Dream League yang mana juga bisa diedit. Sehingga tugas anda hanya perlu mengelola tim sepak bola tersebut hingga menjadi sebuah tim yang besar.
Saking populernya Dream League Soccer, game sport ini bahkan sudah didownload lebih dari 100 juta kali di Play Store. Tak hanya itu, game DLS juga mempunyai rating yang lumayan tinggi sebesar 4,1 dan telah diulas sebanyak 1 juta kali.
Kite Flying 3D
Dari jajaran game sport android offline, Kite Flying 3D jadi salah satu game olahraga terbaik yang mendapatkan rating tertinggi. Tak hanya menampilkan visualisasi gaming yang realistis atau nyata. Tapi memang game ini banyak disukai dan dimainkan para gamer karena sangat seru serta menuntut strategi.
Gameplay permainan Kite Flying 3D sangat seru serta menyenangkan buat para pemain. Dalam permainan ini, anda dapat menerbangkan beragam corak layangan serta berkompetisi untuk mengalahkan lawan anda. Yakni dengan cara memotong atau memutus tali layang-layang lawan. Game Kite Flying 3D sendiri di Play Store sudah diunduh oleh sebanyak 1 juta kali unduhan. Sebagai salah satu game offline terbaik android. Permainan ini juga memiliki rating cukup tinggi yaitu sebesar 4,3 dari sebanyak 6 ribu ulasan.
Shooting Ball
Jika berbicara mengenai permainan olahraga bola sodor atau billiard, kebanyakan orang pasti lebih kenal dengan 8 Ball Poll. Padahal, ada banyak pula game sport android bertema olahraga billiard yang tak kalah seru dan menarik buat dimainkan yakni seperti permainan Shooting Ball. Hal yang membuat para gamer mesti mencoba permainan ini karena menyediakan mode offline sehingga tak perlu kuota untuk memainkannya.
Game Shooting Ball bisa anda dapatkan dengan cara mengunduhnya secara gratis di Play Store. Karena memang, game ini dibuat untuk versi android supaya memberikan kemudahan lebih buat para pemain. Grafis permainan olahraga yang satu ini terkesan lumayan realistis. Dirilis pertama kali pada tahun 2019, game Shooting Ball telah diunduh setidaknya sebanyak lebih dari 50 juta kali. Game olahraga terbaik android ini bahkan memperoleh rating yang sangat mengesankan yaitu sebanyak 4,4 dan telah diulas oleh sebanyak 712 ribu ulasan.
Tennis World Open
Seperti mana nama permainannya, Tennis World Open merupakan sebuah game sport yang diadaptasi dari olahraga tennis lapang yang bisa dimainkan di android dengan mudah secara offline. Game yang satu ini tentu saja sangat cocok untuk dimainkan oleh anda yang memang gemar dengan olahraga tennis.
Kelebihan dari game Tennis World Open ini adalah visualisasi yang realistis hingga gerakan pemain dan bola yang terlihat begitu nyata. Tak heran jika kemudian game tennis ini jadi salah satu yang terpopuler di mana mempunyai rating tinggi hingga sebesar 4,7. Di permainan ini, anda akan dapat memainkan 3 mode pilihan permainan yang meliputi carrier, putar cepat, serta pelatihan. Selain itu, game ini sudah di unduh di Play Store sebanyak 10 juta kali unduhan.
Mad Skill Motocross 3
Bicara tentang game sport android tentunya kurang lengkap apabila tidak membahas salah satu game balap motocross yang sangat seru dan menarik yaitu Mad Skill Motocross 3. Game ini cocok dimainkan bagi anda yang suka dengan balapan sekaligus tantangan. Menariknya, gameplay di permainan Mad Skill Motocross 3 ini sangat kompetitif dan juga atraktif walau dimainkan di android secara offline sekalipun. Grafis yang ditawarkan game sport ini juga realistis dengan gerakan yang lancar mirip seperti balapan motocross sungguhan.
Meskipun demikian, game ini sangat ringan dimainkan karena hanya berukuran 140 MB dan telah dirilis pada tahun 2023. Di Play Store, jumlah unduhan game Mad Skill Motocross 3 sudah sebanyak lebih dari 10 juta kali. Serta mempunyai rating tinggi sebesar 4,1 yang membuktikan bahwa game olahraga ini sangat seru serta menarik.
Baca Juga : Rekomendasi Game Sport Seru untuk Mobile Android