OUT-TAKE – Para penggemar video game genre apapun, terutama bagi kalangan gamer pecinta game adventure. Pastinya sudah begitu familiar dengan Grand Theft Auto (GTA) San Andreas, salah satu game petualangan-aksi yang sangat legendaris dan seru. Meskipun sudah lama dirilis sekitar awal tahun 2000-an, namun hingga sekarang game ini masih banyak diburu dan diminati sebagian besar gamer di seluruh dunia.

Sebetulnya, permainan GTA sendiri ada banyak versinya, namun seri San Andreas menjadi salah satu seri terbaik sepanjang masa. Karena dianggap unik dan memiliki kelebihan yang bahkan tidakĀ  terdapat pada seri-seri lainnya. Game ini menyuguhkan aksi dan petualangan yang menarik. Meskipun kadang setiap pemain bisa mencoba beberapa hal absurd di dalam permainannya.

Selain itu, GTA San Andreas sendiri merupakan game adventure-action yang dikenal memiliki kompleksitas sangat menarik dengan mengandung unsur kriminalitas, vandalisme, bahkan juga dituntut mampu menyelesaikan misi. Visualisasi pada game ini terlihat sangat realistis di mana anda akan melihat berbagai macam jenis kendaraan yang bervariasi, jalan raya, hutan, laut, pegunungan, serta tempat-tempat menarik lain yang terlihat nyata seolah anda terlibat langsung ke dalam permainannya.

Untuk diketahui, game adventure GTA San Andreas dulunya diperkenalkan untuk versi PlayStation 2, namun kini bisa anda mainkan pula lewat PC maupun laptop dengan mendownload file gamenya. Bahkan, untuk sekelas video game yang sudah lama dirilis di tahun 2000-an, grafik, visual, hingga audio di permainan ini sangat timeless seolah tidak ada game adventure lain sekelasnya yang mampu menyainginya.

Beragam Kompleksitas Menarik Dalam Game Adventure GTA San Andreas

Sebagai salah satu game adventure terbaik sepanjang masa, GTA San Andreas. Tentu saja mempunyai beragam kompleksitas yang sangat menarik dan juga menakjubkan. Bahkan, siapapun yang bermain GTA pasti tidak akan pernah bosan, bahkan jika pun bermain setiap harinya karena banyak sekali hal menarik bisa dieksplor dan dijajal di dalamnya.

Bahkan, saking banyaknya penggemar GTA, banyak game-game aksi-petualangan terbaru lain. Setelahnya yang juga mengadopsi konsep permainan GTA meskipun tidak sebegitu unikĀ  yang ada di GTA. Adapun beragam kompleksitas menarik dalam GTA San Andreas sebagai salah satu game adventure-aksi terbaik sepanjang masa berikut ini:

Beragam misi

Salah satu hal yang paling menarik dalam game GTA San Andreas tentu saja banyaknya misi yang bisa dikerjakan di dalamnya. Bahkan, misi-misi dalam GTA terkesan sangat kompleks sebab menggabungkan aksi kriminal, laga, pertarungan dengan geng lain, pencurian, bahkan hingga pembajakan kendaraan di jalan raya.

Meski demikian, misi-misi dalam permainan ini juga sangat bervariatif mulai dari yang ringan, sedang, hingga yang paling sulit sekalipun. Jika anda sudah berhasil menyelesaikan cukup banyak misi. Keuntungannya adalah membuka akses tempat baru, kendaraan, hingga menambah banyak jenis persenjataan yang bisa anda pergunakan.

Latar tempat

Sebagaimana yang telah disampaikan sebelumnya, bahwasannya di dalam game adventure GTA San Andreas ini terdapat banyak sekali tempat-tempat yang diadopsi dari kehidupan nyata. Di dalam permainan ini, anda bisa menyaksikan suasana di pantai, perkotaan, hutan, pegunungan, laut dan masih banyak lagi.

Semua tempat bisa anda temukan pada setiap kali anda menjalankan misi. Bahkan, berbagai tempat yang ada di dalam permainan GTA juga dilengkapi dengan berbagai objek ataupun benda. Mirip seperti yang ada di dunia nyata yang menambah keseruan dan kemenarikan di dalam permainannya yang tentu tidak akan pernah anda. Temukan di permainan lain, bahkan dalam beberapa seri GTA lainnya selain San Andreas.

Transportasi

Sebagai permainan laga-petualangan yang diadopsi dari kehidupan realistis. Tentunya dalam permainan GTA San Andreas juga dilengkapi dengan berbagai macam jenis-jenis transportasi meliputi transportasi laut, darat, serta udara. Ini akan memberikan akses bagi anda untuk menuju ke tempat-tempat tujuan anda pada saat menjalankan misi ataupun ketika ingin sekedar memainkan game ini di luar misi.

Selain kendaraan-kendaraan yang biasa sering kita jumpai, di permainan ini pula terdapat beberapa jenis kendaraan langka dan unik. Seperti misalnya supercar, kereta api, tank, mobil custom, chopper, bahkan hingga helicopter. Anda bisa memperoleh kendaraan apapun dan menggunakannya dengan mudah karena bisa mencurinya dari orang lain. Meskipun dianggap sebagai kriminal dan akan mengundang kehadiran polisi.

Cheat

Ini dia salah satu hal yang paling unik dan menarik dalam permainan GTA San Andreas. Dimana pemain bisa melakukan cheat atau merumus untuk hal-hal tertentu yang anda inginkan. Bahkan, ada banyak jenis cheat bisa anda coba seperti untuk membuka senjata, kendaraan, misi, tempat-tempat baru, polisi baik. Bahkan merumus darah atau nyawa sehingga tidak akan membuat karakter utama yang anda mainkan tidak cepat mati meskipun diserang oleh lawan.

Tapi memang, anda yang ingin melakukan cheat perlu menghapal rumusnya karena sangat banyak dan mungkin tidak bisa diingat dalam sekali hapalan. Namun, ini menjadi keunikan tersendiri jika anda sudah tahu banyak cheat di permainan ini. Sehingga anda pun dapat lebih gampang dalam menjalankan berbagai misi.

Senjata

Dalam GTA San Andreas terdapat banyak sekali berbagai macam jenis senjata menarik, mulai dari senjata api, peledak, hingga senjata-senjata berupa benda tumpul. Anda yang ingin mendapatkan senjata-senjata tertentu bisa menemukannya di beberapa tempat khusus. Bahkan bila perlu, anda pun bisa mendapatkan lebih banyak senjata dengan lebih mudah. Yakni dengan cara melakukan cheat yang memang khusus untuk membuka senjata.

Semakin banyak senjata yang anda miliki atau kumpulkan. Anda bisa lebih mudah dalam menghadapi musuh ataupun polisi dengan menggunakan senjata yang paling sesuai. Meskipun memang, tujuan utama memiliki banyak senjata adalah untuk membantu mempermudah anda dalam menjalankan misi dan menghadapi serangan dari lawan.

Pertarungan

GTA San Andreas yang merupakan game adventure-action pastinya juga menyuguhkan pertarunganĀ  yang sangat seru dan juga menantang. Biasanya, anda akan terlibat pertarungan di saat anda mesti menghadapi geng lain di permainan ini. Layaknya anda yang memainkan karakter utama, setiap musuh pun pastinya juga dilengkapi dengan persenjataan. Sehingga anda juga perlu berhati-hati saat menghadapi musuh-musuh anda.

Tak hanya itu, terkadang anda juga akan menghadapi polisi ketika anda menjalankan misi. Yang di dalamnya mengandung unsur kriminal atau kejahatan, mulai dari pembunuhan, pencurian, dan lain sebagainya. Bahkan, pertarungan yang dihadirkan dalam permainan GTA seolah tidak kalah seru dan menarik jika pun dibandingkan dengan game-game FPS / Shooter atau game fighting sekalipun.

Itulah informasi mengenai kompleksitas serta berbagai hal seru yang terdapat di permainan GTA San Andreas yang merupakan salah satu game adventure terbaik sepanjang masa. Dengan memilih game ini, anda bisa memperoleh pengalaman yang memuaskan dalam memainkan game petualangan yang juga diwarnai dengan laga atau aksi yang sangat mendebarkan.

Baca Juga : Mengenal Game RPG Android Terbaik Ni No Kuni Cross the World

By idwnld8

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *