OUT-TAKE – Anak-anak adalah masa-masa yang sangat menyenangkan, penuh dengan tawa dan juga aktivitas bermain. Dan untuk mengisi kegiatannya tersebut, maka kamu sebagai orang dewasa bisa mengajaknya untuk bermain game puzzle. Game puzzle untuk anak, menjadi alternatif terbaik dan cara paling bagus untuk dapat menciptakan kesempatan belajar yang sangat menyenangkan, seru dan tentu saja berbeda.
Pada kesempatan kali ini tentu saja akan membahas tentang puzzle yang bisa digenggam serta beberapa rekomendasi game puzzle online yang membutuhkan smartphone. Memainkan puzzle yang digenggam juga membuat anak bisa lebih real dalam bermain, bahkan penggunaan ponsel yang berlebihan pada anak juga harus dihindari secara baik. Puzzle gambar sederhana dapat membantu anak untuk mengembangkan kekuatan jarinya. Agar lebih terampil dan juga agar lebih tekun. Bahkan tidak hanya itu saja, bermain puzzle juga akan membuat anak bisa terpancing untuk lebih gampang dalam memecahkan masalahnya.
Stimulus tersebut dapat dilakukan dengan coba memutarnya, membalik puzzlenya atau bahkan menggeser hingga menggoyangkan potongan-potongan puzzle pada posisi yang tepat. Bahkan tidak hanya sekadar menstimulus anak untuk bisa lebih peka dalam penyelesaian masalah. Tapi secara langsung juga dapat membuat anak bisa mulai memperhatikan persamaan serta perbedaan secara visual. Kemampuan anak dalam belajar dengan lebih cepat di tahun-tahun awal pertumbuhannya, tentu saja menjadi kesempatan emas bagi kamu sebagai orang dewasa agar anak bisa lebih gampang dalam memecahkan masalah secara sederhana. Terutamanya perkembangan otak anak akan semakin ketat, dan tentu saja meluangkan waktu untuk bermain puzzle bersama anak kecil akan sangat menyenangkan.
Deretan Game Puzzle untuk Anak dan Beberapa Manfaatnya
Barangkali kamu sedang mencari rekomendasi puzzle yang ingin dimainkan bersama anak-anak. Entah itu kamu memang sudah memiliki anak, ingin bermain bersama keponakan atau bahkan sepupu yang masih kecil. Pada kesempatan kali ini akan dibahas lengkap tentang jenis puzzlenya apa saja dan kamu juga akan lebih tahu jelas tentang apa manfaat ketika anak memainkan puzzle-puzzle tersebut:
Logic Puzzle
Jenis game puzzle pertama untuk anak bisa kamu ketahui, adalah logic puzzle. Adalah game yang harus diselesaikan dan mengikuti beberapa aturan tertentu. Pada umumnya puzzle ini akan menawarkan solusi sangat unik. Yakni puzzle akan lebih gampang diselesaikan jika di anak dapat menyelesaikan beberapa bagiannya yang menjadi solver. Misalnya saja game Pocross, Logic Grid puzzle hingga sudoku.
Math Puzzle
Jika kemampuan berhitung anak ingin lebih baik dan ditumbuhkan sejak dini, maka bisa memainkan game Math Puzzle. Walaupun pada umumnya kebanyakan anak kurang senang dengan pelajaran matematika, tapi dengan metode belajar interaktif dan menggunakan Math Puzzle mungkin ceritanya akan berbeda. Memainkan game Math Puzzle ini dapat membuat anak menjadi lebih merasa senang, dan tentu saja dapat menyelesaikan masalah dengan sistem perhitungan.
Trivia Puzzle
Pada umumnya sangat identik dan lekat dengan quiz di internet. Permainan Trivia Puzzle ini pun cukup identik dengan teka-teki dan menggunakan desain sangat menarik. Menggunakan look atau grafis yang sangat apik. Trivia Puzzle sendiri memiliki pesan tersembunyi, dimana si anak membutuhkan pengetahuan unik. Dan jika ingin memainkan game satu ini, maka kamu bisa langsung mencarinya di internet.
Mechanical Puzzles
Jenis game berikutnya adalah Mechanical Puzzles, menjadi permainan yang sangat umum dimainkan di masyarakat. Dan contohnya adalah seperti kotak rubik, nail puzzle hingga jigsaw. Anak-anak akan lebih gampang serta lebih mudah menguasai permainannya, menyelesaikan puzzle akan lebih mudah jika sudah dikenalkan sejak kecil.
Word Puzzle
Merupakan game puzzle untuk anak yang akan menambah wawasan dan pengetahuannya tentang bahasa. Penambahan serta penguasaan kosakata, menjadi salah satu kunci untuk menyelesaikan misi dan tantangan di Word Puzzle. Misalnya adalah game teka-teki atau bahkan boggle.
Sebagai anak, mungkin mereka tidak akan begitu peduli tentang puzzle jenis apa yang dimainkan. Mereka hanya akan terus memainkannya, menikmatinya dalam waktu cukup lama. Dan bagi anak yang memang memiliki tingkat penasaran tinggi, mereka akan selalu mencoba untuk menyelesaikan game puzzle yang dimainkannya.
Tidak banyak anak yang sadar, bahwa jenis game puzzle tertentu secara tidak langsung ternyata bisa melatih otak. Permainan puzzle atau bahkan teka-teki memang sebenarnya banyak, baik itu online atau bahkan offline.
Manfaat Mengenalkan Game Puzzle Sejak Kecil Kepada Anak
Setelah kamu tahu beberapa jenis game puzzle yang dapat dikenalkan kepada anak, maka sekarang saatnya harus tahu tentang apa saja manfaat yang akan anak rasakan ketika memainkan puzzle tersebut:
Melatih Koordinasi Antara Mata dan Tangan
Entah itu puzzle dengan bentuk gambar, teka-teki atau bahkan jenis puzzle cocok tidak cocok. Semua jenis puzzlenya dipastikan akan membutuhkan koordinasi diantara mata dan juga tangan anak. Dengan game puzzle, maka kemampuan anak untuk dapat menghubungkan apa yang dilihat serta bagaimana respon tangan akan hal tersebut. Dipastikan akan terasah lebih baik.
Mengasah Kemampuan Visuospasial
Kemampuan visuospasial sendiri adalah kemampuan yang ada kaitannya dengan persepsi diantara hubungan ruang. Hal ini pun bisa terasah secara baik jika si anak rutin memainkan game puzzle. Sebab si anak dituntut untuk dapat paham dan mengenali warna. Kemudian bentuk, ukuran dan bahkan ruang.
Mengasah Kemampuan Motorik Halus
Disaat anak bermain puzzle, mereka ternyata akan dipaksa untuk memasang serta memindahkan beberapa potongan kecil bahkan besar. Melingkari huruf atau bahkan kata, memasukkan potongan gambar atau bahkan memutar knop.
Tanpa sadar, ternyata aktivitas bermain ini bisa mengasah kemampuan motorik si anak secara langsung. Yang mana nantinya akan diperlukan untuk dapat melakukan kegiatan sehari-harinya. Dan dengan mengembangkan kemampuan ini, maka anak akan gampang untuk menulis. Menggambar dan bahkan bisa lebih mudah memainkan instrumen musik.
Mengasah Kemampuan Bersosial
Ternyata secar tidak langsung, bermain puzzle ini dapat mengasah keterampilan sosial si anak. Karena ada juga game puzzle yang butuh kerja sama dengan orang lain, pun tentu saja seusianya. Hal tersebut secara langsung dapat mendorong anak untuk dapat bekerja sama dan bermain bareng-bareng. Dengan memainkan game puzzle secara kelompok, maka kemampuan untuk paham akan makna sabar pun menjadi lebih terarah.
Meningkatkan Rasa Percaya Diri
Pada akhirnya ketika anak sering bermain puzzle, ternyata dapat memberikan dorongan kepada sangat anak untuk dapat menyelesaikan tujuan tertentu. Dan secara tidak langsung, manfaat ini memberikan dorongan kepada anak untuk bisa dan lebih percaya diri dalam menyelesaikan tantangan.
Melatih Memori
Manfaat terakhir dari game puzzle untuk anak, adalah membantu anak untuk paham tentang instruksi dalam mencapai suatu tujuan tertentu. Puzzle dapat secara langsung melatih memori anak, karena anak pun secara langsung akan mencoba untuk ingat tentang potongan gambar. Kata-kata atau bahkan pola agar dapat sesuai antara satu dengan lainnya.
Baca Juga : Games Shooter yang Paling Banyak Diunduh, Ada Valorant