OUT-TAKE – Adventure atau petualangan sering dijadikan tema dalam berbagai genre game baik itu Role Playing Game maupun konsol. Ada yang bisa dimainkan di komputer hingga Android, nah beberapa permainan kini tersedia di Android sehingga mudah diakses di mana pun. Apa saja game petualangan di play store?

Game Petualangan Di Play Store Bisa Dimainkan Secara Offline

Ada banyak pilihan permainan yang bisa kamu mainkan ketika jenuh dengan pekerjaan atau aktivitas sehari-hari. Salah satu permainan paling populer adalah Red Dead Redemption yang terdiri dari 2 season.

Permainan RDRĀ  tentang petualangan John Martson seorang penjahat yang bertualang dari Amerika hingga Mexico untuk menemukan anggota terakhir Van Der Linde Gang. RDR sangat seru bila dimainkan melalui PC, nah bagi kamu yang suka main game adventure tapi ingin yang simpel dan bisa diakses di mana saja, berikut ini daftar game petualangan di play store mainkan salah satunya secara gratis..

Mr Xantu

Pertama ada permainan yang dikenal dengan Mr Xantu in the Horror Lab, ceritanya kamu akan menjelajah sebuah laboratorium angker untuk mengungkap misteri di dalamnya. Saat download permainan ini, kamu akan di bawah menjelajahi laboratorium dan harus mengungkapkan teka teki di dalamnya.

Pemain dapat memilih mode permainan di antaranya jelajah, ekstrem, normal, dan mudah. Selain itu keseruan di dalam permainan ini semakin terasa pada saat pemain menyesuaikan level tantangan sesuai keinginan pemain. Player akan menelusuri berbagai ruangan misteri, setiap ruangan menawarkan berbagai sensasi misterius hingga mencekam. Mr Xantu in the Horror Lab menawarkan pengalaman seru kepada para pemainnya.

EvoLand 2

Permainan ini menawarkan grafis seperti permainan RPG 2D zaman dahulu namun telah diperbarui menjadi versi 3D. Hal tersebut semakin menambah keseruan dalam permainan tersebut. Selain bertualang, kamu punya misi untuk menaklukkan musuk, ikut balapan, dan sebagainya. Keseruan EvoLand 2 semakin terasa karena permainan tersedia secara offline di playstore.

Botworld Adventure

Menjelajah di dalam game sangat menarik, ada banyak permainan yang didukung dengan grafis dan tersedia secara offline. Hal tersebut memudahkan para pemain, contohnya Botworld Adventure. Pengalaman menjelajah secara fantasi bisa kamu dapatkan dengan memainkan game tersebut. Singkatnya di dalam permainan ini kamu punya keluarga, tugasnya mereka memberikan misi petualangan yang pasti di dalamnya akan bertemu lawan untuk ditaklukkan. Kontrol game sangat mudah tinggal tap layar untuk menggerakan karakter sehingga dapat berpindah, berjalan, maupun berlari. Mulai petualangan lewat permainan botworld lalu kumpulkan item menariknya agar bisa menang banyak hadiah.

Alto’s Adventure

Berikutnya ada permainan Alto Adventure salah satu pilihan mudah untuk penggemar game yang ingin main secara offline di handphone. Nikmati pengalaman seru berpetualang di pegunungan Alpen, mendaki gunung salju, hingga meningkatkan level. Pada saat bermain, Anda tidak boleh jatuh supaya tidak mengulang permainan dari awal.

Dreamdale

Mau main game tapi tidak suka berpikir keras dan ingin yang mudah-mudah saja? Permainan Dreamdale bisa kamu akses secara offline di handphone. Dreamdale adalah game petualangan di play store offline yang bisa di download secara gratis dan dimainkan kapan pun.

Hampir sama dengan permainan open world pada umumnya, misi Anda adalah menbangun kota dari nol. Karakter yang dimainkan harus membuat pasar, kota, dan seluruh item lain. Kemudian karakternya harus bisa menebang kayu dan berbagai aktivitas lainnya. Meski sederhana, jalan cerita dan petualangan pada permainan ini sangat seru, saat sudah berhasil membuat kota pemain bisa ajak orang lain untuk menjadi pekerja.

Lucid Dream Adventure Mystery

Siapa yang tidak tertarik dengan tema petualangan pada game? Genre apa pun pasti sangat seru, salah satu yang sangat menarik adalah Lucid Dream Adventure Mystery. Cara mainnya sangat mudah, tidak perlu PC karena pakai handphone juga bisa. Lucid Dream Mystery akan bawa kamu mengikuti Lucy yang berpetualang di alam mimpi, berusaha memecahkan teka-teki, hingga mengalahkan musuh.

Kontrol pada permainan sangat mudah karena mengandalkan tap tap layar guna menggabungkan benda. Selain itu, ada riddle yang menjadi tantangan tersendiri karena tidak mudah ditaklukkan. Sesuai tema pada permainan ini karena dark serta misterius itulah yang menjadi tantangan para pemain.

The Walking Dead

Walking dead pernah dibuat menjadi film dan series, game tersebut menampilkan ketegangan manusia yang harus melawan zombie dan berusaha agar tidak tergigit oleh mereka. Kini permainan menarik ini dapat kamu mainkan via handphone, walking dead dapat dimainkan oleh player secara gratis. Hal tersebut sangat memudahkan player yang ingin dapat keuntungan bernilai besar.

Desire

Hampir semua permainan mengajak player untuk memecahkan teka teki dan mengalahkan musuh. Hal itu juga bisa kamu rasakan pada saat memainkan game desire ini, permainan desire mendukung player untuk bisa bermain dengan fokus. Ikuti petualangan desire di dalam game agar bisa menyelesaikan misi di dalam permainan.

Desire adalah game petualangan di play store yang mudah dimainkan, peserta harus mengikuti buku mantra untuk menyelesaikan misi. Misi pertama desire di dalam permainan ini adalah mencari kayu, perkakas, serta telur. Ikuti buku petunjuk agar bisa memenangkan permainan tersebut. Gameplay pada permainan “Desire” sangat sederhana bahkan bisa diakses secara gratis, untuk memainkan desire, player harus berusia 16 tahun ke atas.

Assassin Creed

Sebelumnya permainan ini dapat diakses melalui komputer tapi sekarang kamu bisa mengakses permainan aksi dan petualangan ini via handphone. Konsep di dalam game ini cukup mudah karena player harus berhasil menyelesaikan misi, leveling, dan grinding. Player akan menjadi pengendali kapal bajak laut dan berusaha mengumpulkan harta karun serta menaklukkan misi.

Untuk mendapatkan aplikasinya, kamu bisa download APK MOD agar fitur di dalamnya lebih lengkap, akses via Android yang memungkinkan kamu bisa main versi MOD. Kesempatan menang sangat besar apalagi didukung sistem yang sangat lancar serta kontrol maksimal.

Shadowgun Legeds

Konsep permainan Shadowgun Legends cukup beragam karena tak hanya menggunakan tema petualangan saja, tapi ada juga elemen fighting, RPG, dan masih banyak lagi. Pemain bisa mengikuti berbagai aksi di dalam permainan ini. Bahkan, ada tambahan elemen sci-fi dalam petualangan shadowgun legend.

Selain 10 game petualangan di play store masih banyak variasi lain yang tak kalah seru serta menguntungkan. Pemain dapat mengikuti banyak pilihan permainan menarik di antaranya Limbo, Minecraft, Cyberika, Rec Room, dan masih banyak lagi.

Hiburan bermain game tidak harus punya PC apalagi kalau bertualang lewat game, kini dapat kamu lakukan hanya dengan handphone Android atau IOS. Sudah banyak aplikasi MOD yang bisa digunakan untuk mendapatkan fitur tambahan. Jika mengalami kesulitan pada saat memainkannya, player bisa gunakan YouTube untuk memahaminya.

Baca Juga : 4 Role-Playing Game Yang Paling Populer Saat Ini

By idwnld8

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *